Cara Membuka File Cache di Android dengan Mudah, Ikuti Langkahnya

Cara membuka file cache di Android sebenarnya sangat mudah. File cache dapat berfungsi untuk mempercepat kinerja aplikasi pada ponsel Android.

Hal ini memang tidak disadari secara jelas oleh penggunanya. Seperti yang sudah banyak masyarakat tahu jika ekstensi file cache berisikan tentang informasi sementara yang program sisihkan.

Sehingga ketika akan digunakan, file tersebut mampu membantu mengurangi pekerjaan Anda dalam mencari informasi. Dengan cara ini juga membantu perangkat lebih cepat bekerja dalam mencari informasi.

File yang satu ini juga tidak bisa digunakan oleh sembarang orang. Sebab, program tersebut akan digunakan dan membuangnya jika memang harus terjadi.

Ukuran file cache pun bisa berukuran besar, semua tergantung dari program dan data yang akan dikerjakan. Dari hal tersebut ternyata file cache memiliki peran penting.

Namun sayangnya masih banyak pengguna Android yang masih belum tahu jika file tersebut memiliki kinerja baik. Untuk itu, Anda bisa gunakan cara membuka file cache di Android agar bisa membantu mempercepat kinerja aplikasi Android.

Baca Juga: Cara Melihat Page Source di Android Tanpa Bantuan Aplikasi

Mengetahui Cara Membuka File Cache di Android

Masih ada beberapa pengguna Android yang tidak tahu jika adanya file cache mampu membantu kinerja aplikasi lebih lancar. File yang satu ini berperan untuk mempercepat loading sebuah aplikasi atau halaman web.

Jika Anda menginginkan untuk mengetahui apa saja yang ada dalam file tersebut tentu harus tahu bagaimana cara untuk membukanya. File cache menjadi data sementara yang ada pada memori ponsel.

Misalnya saat membuka foto, memutar video, atau melakukan browsing. Meski ukuran file kecil, namun jika tidak Anda hapus bisa saja menumpuk.

Sehingga mengakibatkan kinerja perangkat lebih lambat. Agar lebih mudah untuk mengetahui bagaimana cara membukanya, ikuti langkah berikut ini.

Buka File Manager

Cara membuka file cache di Android pertama yaitu dengan membuka file manager. Setiap smartphone tentu akan lengkap dengan menu yang satu ini.

Menu tersebut berisikan tentang semua file yang tersimpan dalam ponsel Anda.

Saat membuka menu tersebut Anda akan mendapatkan beberapa menu default seperti download, video, picture, backup, dan masih banyak yang lainnya.

File yang ada tentu beragam seperti app yang pernah Anda unduh di Play Store. Jika Anda memiliki banyak aplikasi yang terpasang, pasti jumlahnya juga banyak pula.

Baca Juga: Cara React Chat WA di Android Mudah, Bisa untuk Memberikan Reaksi!

Menu Android

Cara membuka file cache di Android selanjutnya yaitu buka menu Android. Saat membuka menu tersebut Anda akan memperoleh tampilan tentang menu data dan media.

Anda bisa membuka file cache dengan memilih menu data. Aktivitas penggunaan ponsel Android yang akan mempengaruhi banyaknya menu dalam file.

Semakin sering Anda menggunakan perangkat tersebut, sudah pasti file cache juga akan banyak yang tersimpan.

Membuka Data

Seperti saran sebelumnya, Anda harus membuka menu data jika ingin mengetahui bagaimana cara membuka file cache di Android. Ada banyak folder file dalam menu data.

Penggunaan ini akan membantu mempermudah Anda dalam mengetahui suatu aplikasi karena sudah tertera dalam file tersebut. Anda bisa memilih nama folder yang hendak terbuka.

Setelah folder pilihan Anda terbuka, akan muncul folder cache dan media atau file.

Jika file yang Anda inginkan tidak dapat terbuka, kemungkinan besar pengembang aplikasi tidak memberi izin akses pada pengguna untuk mengetahuinya.

Biasanya pada file cache ada yang dapat terbuka akibat aplikasi telah Anda unduh. Sedangkan untuk aplikasi bawaan atau default biasanya tidak akan dapat Anda buka.

Baca Juga: Cara Pakai Auto Clicker Android, Download dan Kenali Fungsinya

Membuka Cache Melalui Windows Notepad

Selain beberapa langkah sebelumnya ada cara lain yang dapat Anda gunakan. Membuka file cache sebenarnya tetap dapat terbuka melalui program.

Aplikasi yang bisa Anda gunakan yaitu dengan Windows notepad. Sehingga file cache dapat terbuka dalam bentuk teks.

Langkah ini bisa Anda lakukan setelah membuka program baru dalam mencari file cache.

Dengan terbukanya file tersebut bisa membantu menjadi sebuah media pembelajaran bagi mereka yang sedang mempelajari seluk beluk program ponsel Android.

Mengingat file cache memiliki peran yang cukup penting, ada baiknya gunakan cara tepat untuk membukanya.

Ikuti cara membuka file cache di Android dengan langkah mudah dan sederhana. Sehingga bisa mengetahui berbagai informasi file yang Anda inginkan. (R10/HR-Online)