HP Samsung Galaxy Note 22 Ultra Rumor Terkini, Akankah Rilis di 2022?

HP Samsung Galaxy Note 22 Ultra saat ini hadir dalam kabar yang simpang siur. Dalam info sebelumnya mengungkapkan bahwa Samsung telah menghentikan seri Note secara resmi.

Pihak Samsung memberikan keterangan dalam acara Mobile World Congres 2022 bahwa Galaxy Note akan keluar sebagai Galaxy Ultra. Hal ini berarti bahwa Samsung tidak akan meluncurkan Galaxy Note 22 Ultra.

Dalam hal ini Galaxy Note Ultra merupakan smartphone seri Galaxy Note terakhir dari perusahaan.

Dengan terintegrasinya smartphone seri Note dan S dengan Galaxy S22 Ultra, maka sepertinya tidak akan Galaxy Note 22 Ultra yang akan datang.

Baca Juga: HP Samsung Galaxy A54s Performa Mulus Adopsi Kamera Kualitas Tinggi

Rumor Terkini HP Samsung Galaxy Note 22 Ultra

Samsung tengah bersiap untuk meluncurkan jajaran Galaxy S unggulan di tahun 2022 ini. Jajaran ini akan mencakup Galaxy S22, Galaxy S22+, dan Galaxy S22 Ultra.

Sementara Galaxy S22 dan S22+ sangat mirip dengan smartphone seri S lainnya.

Untuk S22 Ultra akan sedikit berbeda. Perangkat seolah-olah seperti ponsel seri Note yang disamarkan sebagai ponsel seri S.

Samsung seperti yang kita tahu, tidak merilis smartphone Galaxy seri Note sejak 2020. Namun beberapa rumor menunjukkan bahwa seri Note terbaru masih dalam proses pengembangan.

Galaxy S22 Ultra akan meminjam lebih banyak dari Galaxy Note, ini terlihat seperti HP Samsung Note 10+ atau Note 20 Ultra dengan modul kamera yang mendapat perubahan.

Baca Juga: HP Samsung Galaxy Note 30 dengan Dukungan Spesifikasi Handal, Cek!

Akankah Samsung Galaxy Note 22 Ultra Hadir di 2022?

Tahun ini, mungkin HP Samsung Galaxy Note 22 Ultra tidak akan benar-benar rilis. Pasalnya, Samsung Galaxy S22 Ultra praktis menjadi versi Note 22.

Selanjutnya, S-Pen akan disertakan di dalam Galaxy S22 Ultra yang akan datang. Ini berarti kita mungkin tidak melihat Note 22 Ultra pada tahun 2022.

S22 Ultra mempunyai semua yang dimiliki oleh ponsel seri Note sebelumnya. Mulai dari desain kotak yang khas hingga S-Pen.

Ini merupakan tanda yang jelas bahwa Samsung tidak akan meluncurkan smartphone seri Note baru.

Jika tahun lalu, Samsung membatalkan lineup Galaxy Note 21. Dalam hal ini CEO Samsung Electronics Dong-jin Ko mengungkapkan alasan pembatalan ini karena adanya kekurangan pasokan semikonduktor pada lineup Note 21.

Dengan adanya ungkapan di atas, dengan kata lain, seri Samsung Galaxy Note secara resmi perusahaan berhentikan. Direksi Utama Samsung Roh Tae-moon menegaskan bahwa “Galaxy Note akan tiba sebagai Ultra”.

Jadi kita tidak akan melihat Galaxy Note 22 Ultra. Sementara itu, Galaxy Note 20 Ultra akan tetap menjadi smartphone seri Galaxy Note terakhir.

Baca Juga: HP Samsung Galaxy A92 5G dalam Persiapan, Hadirkan Performa Tinggi!

Dengan adanya informasi yang mengungkapkan bahwa HP Samsung Galaxy Note 22 Ultra yang tidak akan rilis pada tahun 2022 ini, bukan berarti seri Note sepenuhnya mati.

Mungkin terdapat peluang untuk seri Note kembali pada tahun 2023 mendatang. Mungkin, Samsung ingin menghentikan seri Note-nya dengan tujuan untuk fokus pada pengembangan smartphone lipat. Samsung ingin membawa fitur Note ke smartphone lipat mereka. (R10/HR-Online)