HP Vivo Y24 Hadir dengan Segudang Fitur Hingga Spesifikasi Menarik

HP Vivo Y24 merupakan ponsel terbaru dengan berbagai peningkatan fitur yang mumpuni. Menurut kabar rahasia, ponsel ini akan segera meluncur pada 31 Desember 2022.

Untuk pasaran India meluncur dengan harga Rs 29.548. Vivo telah menampilkan inovasi terbaru melalui ponsel terbarunya ini.

Hal menarik yang digadang-gadang lebih sempurna adalah ponsel dengan tambahan terbaru paling populer pada segi fitur juga spesifikasi yang menjanjikan pengalaman memukau untuk para penggunanya.

Mungkin masih banyak publik yang penasaran bagaimana desain hingga spesifikasi ponsel tersebut.

Baca Juga: HP Vivo Y14s dalam Proses Produksi, Siap Hadirkan Internal Super Luas!

Bocoran Spesifikasi HP Vivo Y24 yang Hadir Mendatang

Hadir dengan tambahan terbaru dari Y-Series, ponsel ini cukup memberikan nuansa baru terutama dari segi fitur.

Namun untuk lebih jelasnya, maka konsumen perlu mengetahuinya secara detail.

Desain dan Kamera

Darisegi desain, Vivo tetap mengedepankan dari segi desain bodi dan memberikan warna yang menarik serta unik. Hadir dengan layar 6,5 inch yang cukup imersif, ponsel ini memiliki resolusi 1080 x 2400 piksel.

Dengan resolusi tersebut tentu pengguna di masa akan datang dapat menikmati momen menonton video maupun bermain game dengan tampilan cukup jernih.

Dimensi ponsel dengan ukuran 164 mm x 75,8 mm x 8,9 mm. Sementara beratnya hingga 205 gram.

Melihat dari sisi kamera ponsel, rumor yang ada menjelaskan bahwa kamera generasi mendatang cukup mengesankan. Terutama bagian depan mengadopsi fitur kamera tunggal pada bagian punggung ponsel.

Banyak yang mengharapkan kamera tersebut nanti memiliki kamera 48 MP utama, 16 MP, dan 2 MP makro. Sehingga memungkinkan pengguna mengklik beberapa gambar maupun foto yang cukup memukau.

Sedangkan bagian depan mengadopsi kamera dengan 8 MP untuk selfie maupun panggilan video.

Baca Juga: HP Vivo Y35s Akan Tiba di India Segera, Intip Sematan Fitur Utama!

Prosesor

Beralih ke prosesor, HP Vivo Y24 ini berbekal prosesor Octa Core (4×2.35 GHz Cortex-A53 & 4×1.8 GHz Cortex-A53).

Dengan prosesor tersebut maka pengguna mampu menikmati performa mulus serta bebas lag meski mengakses beberapa aplikasi secara bersamaan maupun bermain secara intens.

Begitu juga dengan permainan grafis. Dengan menjalankan sistem operasi Android v13 membuatnya cukup mumpuni untuk pekerjaan maupun bermain game.

Sedangkan dari segi penyimpanan memori, Vivo Y24 ini memiliki RAM 4GB dengan varian penyimpanan internal 128 GB.

Sehingga dengan penyimpanan yang luas ditambah dengan tambahan ruang yang bisa dimaksimalkan, maka ponsel ini bisa menyimpan film, video, lagu, dan masih banyak lagi.

Terlebih dengan tambahan kapasitas baterai mencapai 5000 mAh, maka ponsel ini sangat layak untuk memberikan pengalaman bermain, menonton video, mendengarkan lagu tanpa perlu panik kehilangan daya baterai.

Baca Juga: HP Vivo Y72t Meluncur di China dengan Kapasitas Baterai Mengesankan!

Konektivitas

Dari segi konektivitas Vivo Y24 memiliki Wifi, Bluetooth v5.2 yang didukung jaringan 5G. Bahkan ada Hotspot seluler juga sensor termasuk Accelerometer, dan Proximity.

HP Vivo Y24 hadir dengan pilihan warna menarik Hitam, Putih, Biru, dan Merah. (R10/HR-Online)